informasi pariwisata dan budaya di Sumatera Utara

Tao Silosung dan Sipinggan di Humbang Hasundutan


Lokasi wisata yang terletak di Desa Silaban dengan obyek wisata alam berupa danau yang memiliki keindahan yang alami.  Danau ini menurut  cerita rakyat daerah setempat adalah merupakan bekas lokasi bertarungnya dua manusia bersaudara pada zaman dahulu yang bertikai dan akhirnya saling adu kesaktian, seorang melempar lesung (losung) dan seorang lagi melemparkan piring (pinggan) dan kemudian lokasi tempat jatuhnya benda-benda tersebut  berubah menjadi sebuah danau yang dinamai Tao Silosung dan Tao Sipinggan.
Jarak sekitar 8 Km Doloksanggul dari, dengan pencapaian waktu sekitar setengah jam ke obyek wisata dan dapat ditempuh kenderaan roda 4 dan 2 kemudian jalan setapak sejauh 100 M.
 
 
 
Sarana dan Prasarana berupa jalan yang sedang dalam perbaikan kemudian  tempat pemancingan yang masih alami dan banyak dikunjungi oleh pemancing. Sekeliling danau ini juga oleh masyarakat setempat dipergunakan sebagai lahan pertanian dengan memanfaatkan air danau sebagai pengairan.
 
Selain Objek Wisata tersebut diatas, masih banyak lagi Objek Wisata yang tidak kalah menarik untuk dikunjungi antara lain :
  1. Batu Hundul-hundulan, terletak di Desa Sinambela Kec. Baktiraja;
  2. Pulau Simamora, terletak di Danau Toba Kec. Baktiraja;
  3. Penatapan Simamora/Lembah Bakara, lokasi wisata menuju Kec. Baktiraja;
  4. Hariara Tungkot, terletak di Desa Sinambela Kec. Baktiraja;
  5. Batu Parsadaan, terletak di Desa Baktiraja;
  6. Dolok Pesona, terletak di puncak Kec. Lintongnihuta;
  7. Makam 37 Panglima Raja Sisingamangaraja XII di Desa Tarabintang

Kabupaten Humbang Hasundutan merupakan Kabupaten yang kaya akan Objek Wisata baik Wisata Alam maupun Wisata Sejarah. Karena jumlah yang sangat banyak, maka sangat disayangkan apabila Objek Wisata di Kabupaten Humbang Hasundutan tidak dikunjungi yang merupakan warisan Budaya khususnya Bangsa Batak.

No comments:

Post a Comment

Pengujung yang baik, pasti tidak lupa berkomentar. :)
Terimakasih.....