informasi pariwisata dan budaya di Sumatera Utara

Makam Papan Tinggi di Kecamatan Barus


 
Secara umum potensi wisata sejarah – cagar budaya di Kabupaten Tapanuli Tengah meliputi keindahan situs makam yang berhubungan dengan masuknya agama Islam dan Kristen melalui   Barus – Kabupaten Tapanuli Tengah di Indonesia, makam Pahlawan Nasional Dr. Ferdinand Lumbantobing dan berbagai bukti perjuangan merebut kemerdekaan Republik Indonesia di bumi Tapanuli Tengah, Provinsi Sumatera Utara.


 

Makam Papan Tinggi ini terletak di Desa Penanggahan Kecamatan Barus, berada di atas bukit dan harus menempuh 710 anak tangga. Dari seluruh makam syekh yang ada di Barus ini, makam ini lah yang paling tinggi tempat keberadaannya, yakni bekisar 200 meter diatas permukaan laut (Mdpl).

Untuk mencapai ke lokasi makam ini, sebelumnya di kaki bukit terdapat pancuran air untuk membersihkan diri atau mengambil air wudhuk. Setelah itu, kita menaiki tangga yang sudah dibuat secara permanen sebanyak lebih kurang 710 anak tangga atau sekitar 145 meter.

Pemandangan dari bukit pemakaman terlihat panorama yang indah, sekelilingnya adalah hutan bercampur dengan hamparan sawah yang menghijau dan asri. Pemandangan lautan biru juga terhampar menakjubkan yang mengelilingi Kabupaten Tapanuli Tengah terlihat sangat indah

 

No comments:

Post a Comment

Pengujung yang baik, pasti tidak lupa berkomentar. :)
Terimakasih.....