Pantai
Sorake terletak di pulau Nias bagian selatan. Pulau Nias ini terletak
125 km sebelah barat Sumatera. Pulau Nias dan 130-an pulau yang
mengelilinginya mempunyai potensi pantai dan ombak yang sangat indah.
Meski letaknya terpencil, ternyata tidak memupuskan keinginan para
peselancar professional untuk berkunjung. Mereka pun unjuk kebolehan
sekaligus menguji ketangkasan di atas papan selancar. Bagi penikmat
Surfing dan atau sekedar bertelanjang dada menantang matahari, Nias
bukanlah tempat yang asing lagi.
Lautnya jernih, berlapis warna hijau
bening dan biru memukau hingga ke tepi pantai pasir putih. Langit biru
dan nyiur yang terus melambai menyikapi datangnya angin laut, menjadi
pemandangan tersendiri. Keindahan alam itu seakan-akan bersaing dengan
pesona budaya megalitik dan juga rumah-rumah adat ramah lingkungan serta
berbagai hasil karya masyarakat Nias, yang telah berumur ratusan tahun.
Panorama yang disajikan di sekitaran wilayah pantai Sorake juga memunculkan kesan damai. Setiap malam suara desiran ombak yang menghantam karang semakin menjadi-jadi. Apalagi ketika air pasang datang, suaranya seakan mampu membuat karang-karang di pinggiran pantai pecah. Masyarakat Nias di pantai ini sangat santun terhadap wisatawan. Keramahannya menjadi ciri khas yang telah lama melekat. Jika anda meninggalkan barang anda berhari-hari, percayalah, barang tersebut takkan hilang.
Tidak rugi jika anda berkunjung kesini. Betapa tidak, tempat selancar yang disebut paling baik kedua setelah Hawaii adalah Pantai Sorake. Ombak di pantai Sorake ini bisa mencapai ketinggian 15 m karena langsung berhadapan dengan Samudera Indonesia. Ombak di Sorake ini konon memang sangat ideal untuk olahraga air berselancar. Ombak di pantai ini punya lima tingkatan. Tidak ada tempat lain di dunia yang punya ombak seperti itu. Jadi, kalau peselancar gagal main slalom di sana, mereka masih bisa melanjutkan atraksi dengan gaya lain di tiap ombak berikutnya.
Ada baiknya anda mengetahui momen – momen yang baik untuk berkunjung ke pulau bahari ini. Misalnya pada saat kejuaraan internasional selancar. Kala itu pantai Sorake ramai dipadati turis asing dari penjuru dunia dan penduduk setempat yang biasanya jatuh pada bulan Juni – Juli, saat itu ombak sedang besar-besarnya.
Untuk transportasi, tenang saja bagi anda yang tak mau repot dan berkantong tebal, jalan udara adalah pilihan terbaik. Hanya 55 menit dari Bandar Udara Polonia, Medan. Alternatif lain, anda bisa menggunakan bus selama satu malam dari Medan menuju Sibolga. Selanjutnya menggunakan kapal laut selama satu malam juga.
Sepanjang Pantai Sorake berjajar penginapan yang siap melayani dan membuai wisatawan yang ingin menikmati keindahan pantai, dengan tarif yang cukup murah sekelas penginapan melati. Jarak menuju ke Pantai Sorake dari Bandara Binaka Gunung Sitoli, Nias, kurang lebih menghabiskan waktu 4 jam dengan menggunakan angkutan umum kota. Rasakan sambutan angin yang takkan terlupakan
No comments:
Post a Comment
Pengujung yang baik, pasti tidak lupa berkomentar. :)
Terimakasih.....